Dandim 1421 / Pkp Letkol Inf Hengky Vantriardo: Penanganan Covid-19 di Pangkep Harus Dimaksimalkan

    Dandim 1421 / Pkp  Letkol Inf Hengky Vantriardo: Penanganan Covid-19 di Pangkep Harus  Dimaksimalkan
    Dandim 1421 / Pkp Letkol Inf Hengky Vantriardo: Penanganan Covid-19 di Pangkep Harus Dimaksimalkan

    PANGKEP -  Dandim 1421 / Pkp  Letkol Inf Hengky Vantriardo, SE, M.M, M. HAN seusai Coffe  Morning dengan para awak media di warkop 29 Pangkajene Kabupaten Pangkep Jum’at (8/1/2021) menegaskan bahwa Pandemi Covid-19 harus ditangani secara serius, secara maksimal sebab penyebaran Covid-19  di Pangkep semakin meningkat.

    Letkol Inf Hengky Vantriardo, SE, M.M, M. HAN yang baru bertugas sekitar tiga minggu sebagai Dandim 1421 mengatakan bahwa adanya peningkatan penyebaran Covid-19 di Pangkep, harus ditangani dengan maksimal dan kerja sama yang selama ini dibangun dengan Frokopinda Kabupaten Pangkep serta Polres Pangkep tetap dipertahankan.

    “Kerja sama dengan pihak Polres  dan Frokopinda Pangkep  yang selama ini telah di bangun harus dipertahankan bahkan memasuki tahun 2021 ini adalah semangat baru untuk menangani penularan Covid-19” ujarnya.

    Dandim 1421 Pangkep berharap agar seluruh jajaran TNI dari Kodim 1421 Pangkep selalu memperhatikan dan mewaspadai perkembangan yang terjadi seperti munculnya klaster baru penyebaran Covid-19.

    Dandim 1421 Pangkep mengungkapkan bahwa jangan dibiarkan muncul klaster baru, untuk masyarakat Pangkep diminta melaksanakan protokol kesehatan secara baik, disiplin dalam setiap beraktivitas.

    Selain itu Letkol Inf Hengky Vantriardo menyebut inpres nomor 6 tahun 2020 sangat diperlukan untuk menekang penyebaran Virus Corona baru di Pangkep.

    “Kebijakan ini sangat diperlukan karena trend positif di Pangkep bahkan sudah ada beberapa orang meninggal dunia, juga beberapa hari lalu ada empat Puskesmas di tutup  karena positif Covdi-19” ujarnya.

    Menurutnya bahwa dalam pelaksanaan Inpres nomor 6 tahun 2020, kita tetap melakukan koordinasi dengan Pemerintah daerah Kabupaten Pangkep, untuk merumuskan implementasi instruksi Presiden RI, Jokowi diwilayah masing-masing.

    “Kami akan melakukan koordinasi secara intens dengan jajaran Polres Pangkep dan Instansi terkait lainnya untuk menggiatkan patroli penerapan Protokol kesehatan di masyarakat khususnya diruang publik” ungkapnya.

    Dandim 1421 / Pkp  Letkol Inf Hengky Vantriardo menegaskan bahwa Pandemi Covid-19 harus ditangani secara maksimal sebab penyebab Covid-19 semakin meningkat. (herman djide)

    SULSEL PANGKEP
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Tahun ini, Tanggul Permanen Tiga Sungai...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolres Pelabuhan Makassar Pimpin Sertijab dan Kenal Pamit Pejabat Utama, Momen Penuh Harapan dan Semangat Baru
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Inovasi KANDAYYA dan WIN DIESEL Semen Tonasa Bersinar di Panggung Internasional
    Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah
    Polres Barru Serahkan Tersangka Penipuan Haji ke Kejaksaan

    Ikuti Kami