Jelang Nataru, Satgas Pangkep Bentuk Tim Antisipasi Lonjakan Covid-19

    Jelang Nataru, Satgas Pangkep Bentuk Tim Antisipasi Lonjakan Covid-19
    Bupati Pangkep H Muhammad Yusran Lalogau di dampingi Kajari Pangkep dan Kasdim Kodim 1421 Pangkep serahkan masker gratis kepada kepala BPBD Pangkep

    PANGKEP - Satuan Tugas Pencegahan Covid-19 Kabupaten Pangkep membentuk tim penyemprotan dan pembagian masker untuk Antisipasi lonjakan Covid-19 jelang Natal dan Tahun Baru pekan depan.

    "Kita berharap, tim yang dibentuk bisa bekerja maksimal, untuk mengantisipasi pertambahan kasus Covid-19 di Pangkep, " kata Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau (MYL) saat melepas tim Satgas Covid-19 Pangkep, Senin, 20 Desember 2021.

    MYL juga menyampaikan, penyemprotan ini merupakan bentuk antisipasi mencegah sedini mungkin, varian baru Omicron Covid-19 yang saat ini dihadapi.

    "Kita tentu saja, tidak tahu kapan varian ini akan ada di Sulawesi Selatan atau di Pangkep, tetapi kita bisa mengantisipasi sedini mungkin, dengan cara vaksin dan menerapkan protokoler kesehatan, " ujarnya.

    MYL mengatakan, penyemprotan disinfektan akan dilakukan di tempat-tempat publik, tempat yang kerap di mana terjadi kontak. 

    "Selain sekolah-sekolah, tempat pelayanan publik juga akan dimaksimalkan untuk dilakukan penyemprotan, " katanya.

    Walaupun saat ini Pangkep, masih diangka zero untuk kasus tambahan positif Covid-19, kata MYL hal itu bisa saja dipertahankan. 

    "Pemerintah daerah juga terus berupaya menggenjot vaksinasi Covid-19, " ujarnya.(Herman djide)

    PANGKEP SULSEL
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Gandeng Pegiat Lingkungan, HPHA Sulsel Lakukan...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Inovasi KANDAYYA dan WIN DIESEL Semen Tonasa Bersinar di Panggung Internasional
    Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah
    Polres Barru Serahkan Tersangka Penipuan Haji ke Kejaksaan
    Polres Barru Siapkan 180 Personel Amankan Kampanye Terbuka
    Dukungan Ke Araska Terus Mengalir, Terbukti Kerja Nyata, Tutur Musafir

    Ikuti Kami