Latihan Nembak, Dandim 1421 Pangkep Letkol Inf Hengky Vantriardo: Pelihara Kemampuan Prajurit

    Latihan Nembak, Dandim 1421  Pangkep Letkol Inf Hengky Vantriardo: Pelihara Kemampuan Prajurit
    Latihan Nembak, Dandim 1421 Pangkep Letkol Inf Hengky Vantriardo: Pelihara Kemampuan Prajurit

    PANGKEP - Dandim 1421 Pangkep Letkol Inf Hengky Vantriardo di tengah-tengah kesibukannya dalam melakukan latihan menembak di Siloro Kecamatan Bungoro Kabupaten Pangkep Rabu (31/3/2021) mengatakan bahwa dalam latihan ini tak lain untuk memelihara kemampuan prajurit.

    Menurut mantan pasukan PBB ini bahwa dalam rangka menjaga, memelihara dan meningkatkan kemampuan para prajurit jajaran Kodim 1421 Pangkep, maka di gelar latihan menembak di lapangan tembak  Siloro.

     "Kegiatan menembak ini merupakan program yang harus dilaksanakan, karena menembak merupakan suatu kemampuan dasar yang harus dimiliki oleh setiap seorang prajurit. Sehingga kemampuan ini harus dipelihara, dijaga dan ditingkatkan secara bertahap, bertingkat dan berlanjut." ujarnya.

    Lebih lanjut dikatakan Hengky Vantriardo bahwa tujuan latihan menembak  ini guna meningkatkan kemampuan dan keterampilan menembak bagi seluruh prajurit Kodim 1421 Pangkep,

    “Walaupun prajurit ini sudah berdinas di satuan teritorial, menembak tidak boleh dilupakan sebagai kemampuan dasar yang harus dikuasai oleh setiap Prajurit Kodim 1421 Pangkep” ujarnya (herman djide) 

    PANGKEP SULSEL
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Peringatan HUT ke-61 Pangkep, PLT Sekda...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pasangan MYL-ARA Raih Suara Terbanyak di Pilkada Pangkep, Relawan Gelar Konvoi Meriah
    Tingkatkan Pengetahuan Generasi Muda Angkatan Laut, KRI Banjarmasin-592 dan Lanal Palu Gelar Open Ship Tour di Kota Palu
    Suardi Saleh, Dokter Ulfah dan Andi Rusman Rustam Mencoblos di TPS 12 Sumpang Binangae
    Kapolres Barru Pantau Sejumlah TPS Pastikan Pemungutan Suara Berjalan Lancar
    Bupati MYL Jadi Pemilih Pertama di TPS 04 Mappasaile, Ajak Warga Pangkep Gunakan Hak Pilih

    Ikuti Kami