LUWU UTARA - 444 ASN Luwu Utara menerima SK Kenaikan Pangkat periode Oktober 2020, Senin (12/10/2020), di Ruang Kerja Bupati. SK Kenaikan Pangkat diserahkan secara simbolis oleh Pjs Bupati Luwu Utara Iqbal Suhaeb kepada lima orang perwakilan.
444 ASN Luwu Utara ini terdiri atas tiga orang golongan IV/b ke IV/c, 164 orang usulan guru golongan IV dan golongan III/d ke bawah, 112 orang usulan kesehatan golongan IV dan golongan III/d ke bawah serta 165 orang KPO/Regular/Umum.
Pjs. Bupati Lutra Iqbal Suhaeb mengatakan, kenaikan pangkat ini adalah bentuk penghargaan dari pemerintah kepada ASN atas kinerjanya yang baik dan dinilai berprestasi. “Penghargaan ini dari negara karena kita dianggap baik dalam bekerja, ” kata dia.
Untuk itu, dia berharap agar SK Kenaikan pangkat yang diterima bisa menjadi pemicu dan motivasi untuk bekerja lebih baik lagi. “Teruslah bekerja sesuai tugas dan fungsi masing-masing, dan yang lebih penting, jangan melanggar aturan, ” tegas Iqbal.
Selain Pjs. Bupati Iqbal Suhaeb, turut pula hadir Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Luwu Utara Armiady, serta Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Luwu Utara Nursalim Ramli. (ril)