Kapolres AKBP Irwan Sidak Pos Penyekatan Jalur Mudik Perbatasan Luwu Utara- Luwu Timur 

    Kapolres AKBP Irwan Sidak Pos Penyekatan Jalur Mudik Perbatasan Luwu Utara- Luwu Timur 

    LUWU UTARA - Kepala Kepolisan Resort (Kapolres) Luwu Utara AKBP Irwan Sunuddin, mengecek kesiapan personel Pos Penyekatan di perbatasan Kabupaten Luwu Utara dengan Kabupaten Luwu Timur, Selasa (11/5/2021).

    Kapolres Luwu Utara mengatakan Pos penyekatan ini disiapkan Polres Luwu Utara karena ini merupakan salah satu jalur yang memang biasa digunakan warga untuk mudik serta menyampaikan, untuk yang melaksanakan petugas agar mengecek betul-betul masyarakat yang lewat baik keluar maupun masuk. 

    Dia menyampaikan, untuk yang melaksanakan petugas agar mengecek betul-betul masyarakat yang lewat baik keluar maupun masuk.

    Orang nomor satu di Polres Luwu Utara ini juga memastikan bahwa di bawah jajaran Polres Luwu Utara semua Pos Penjagaan dan Penyekatan sudah siap.

    Dari mulai perbatasan Kabupaten Luwu Utara - Luwu, perbatasan Luwu Utara - Luwu timur.

    AKBP Irwan Sunuddin mengimbau kepada masyarakat untuk bisa memahami situasi dan kondisi saat ini bahwa masih dalam pandemi Covid-19. Sehingga butuh kesadaran bersama agar membantu pemerintah dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid-19.

    "Kami minta supaya masyarakat betul-betul menyadari kebersamaan kita, karena ini operasi khusus, khusus memutus mata rantai orientasinya. Saya sangat berharap kepada masyarakat untuk tidak mudik lebaran, cukup dirumah saja silaturahminya, " katanya. (ril)

    Mudik polres luwu utara
    Editor Jus

    Editor Jus

    Artikel Sebelumnya

    Kapolda Sulsel Irjen Pol Merdisyam Pantau...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Inovasi KANDAYYA dan WIN DIESEL Semen Tonasa Bersinar di Panggung Internasional
    Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah
    Polres Barru Serahkan Tersangka Penipuan Haji ke Kejaksaan
    Polres Barru Siapkan 180 Personel Amankan Kampanye Terbuka
    Dukungan Ke Araska Terus Mengalir, Terbukti Kerja Nyata, Tutur Musafir

    Ikuti Kami