LUWU UTARA - Memasuki musim penghujan seperti saat ini, biasanya suplai sembako ke beberapa wilayah juga mengalami hambatan, yang tentunya akan berdampak pada kenaikan harga sembako di pasar. Nah, untuk memastikan hal itu tidak berdampak di Luwu Utara, utamanya di kota Masamba, Pjs Bupati Luwu Utara, Muhammad Iqbal Suhaeb, melakukan sidak sembako di Pasar Sentral Masamba, Senin (30/11/2020).
Pjs Bupati Iqbal Suhaeb didampingi Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Luwu Utara, Muhammad Asyir Suhaeb, dan Kepala Bagian Pemerintahan Sekretariat Daerah Akram Risa. Sidak dilakukan pada pukul 12.30 wita. Dari hasil sidak tersebut, didapatkan bahwa suplai sembako sejauh ini masih lancar, tanpa ada kendala. Hanya saja, ada beberapa sembako yang mengalami kenaikan harga, seperti bandeng.
Sementara harga sembako lainnya, seperti cabe, tomat dan telur, belum mengalami kenaikan signifikan. Namun, beberapa pedagang belum bisa menjamin apakah saat natal dan tahun baru mendatang harga sembako masih tetap stabil. Harga telur ayam buras saja saat ini masih di kisaran Rp 41.000 per rak. Menurut pedagang setempat, biasanya harga telur akan mengalami kenaikan jelang hari raya. Bisa mencapai Rp 48 ribu per rak.
Pjs Bupati Luwu Utara, Iqbal Suhaeb, usai melakukan sidak di pasar Masamba mengatakan bahwa sidak yang dilakukan ini dalam rangka untuk memastikan suplai sembako berjalan lancar di musim penghujan, dan juga untuk memastikan harga sembako berjalan normal, tanpa ada signifikansi kenaikan harga yang terlalu tinggi. “Ini kan sudah masuk musim hujan, jadi kita harus lihat bagaimana suplai bahan baku di pasar, ” kata Iqbal.
Selain itu, kata dia, juga untuk mengantisipasi kemungkinan adanya kenaikan harga sembako menjelang hari raya natal dan tahun baru (nataru) mendatang. “Bulan Desember ini kan banyak perayaan hari raya, seperti natal dan tahun baru, di mana aktivitas masyarakat juga semakin meningkat. Nah, kita mau lihat bagaimana suplai dan jalur suplainya ini sembako. Kalau suplainya bagus, tentu harga juga bisa dikendalikan, ” terangnya.
Dari hasil sidak, mantan Pj Wali Kota Makassar ini berkesimpulan bahwa sejauh ini suplai sembako masih berjalan lancar, dan harga sembako juga masih stabil dan normal. “Alhamdulillah, suplai sembako lumayan lancar ya, harga sembako juga masih stabil. Paling kalau ada kenaikan, ya hanya sedikit saja. Selama suplainya lancar, pasokan bahan baku juga lancar, insya Allah harga juga bisa dikendalikan, ” pungkasnya. (ril)